Kisah Abu Nawas Larangan Kencing - Cerita 1001 Malam

 Ask

Kisah Abu Nawas Larangan Kencing - Cerita 1001 Malam

Kisah Abu Nawas Larangan Kencing - Cerita 1001 Malam

Abu Nawas lagi-lagi bikin ulah, kali ini benar-benar membuat raja gusar. Saking gusarnya, akhirnya raja pun bertitah pada seluruh rakyaknya agar buang air besar kerumah Abu Nawas selama 1 minggu. Namun rupanya titah raja sudah diketahui oleh Abu Nawas, dengan berpikir keras, akhirnya Abu Nawas menemukan ide cemerlang buat melawan raja tanpa melanggar aturannya.

Tiba saatnya orang-orangpun berbondong-bondong ke rumah Abu Nawas dengan niatan buang hajat. Abu Nawas yang sudah lama menunggu di rumahnya mempersilahkan bagi siapa saja yang mau buang hajat di rumahnya untuk masuk satu persatu. 

Mulai dengan orang pertama, saat ia sedang asyik buang hajat, tiba-tiba saja.. Gedebuuuukk... Pukulan balok menghantam kepala orang tersebut, sehingga orang itupun kesakitan dan lari terbirit-birit. Demikian pula yg terjadi dengan orang-orang selanjutnya. 

Rupa-rupanya sang pelaku adalah Abu Nawas yang memang sengaja menunggui orang-orang yang sedang buang hajat di rumahnya. Demikianlah kejadian itu terjadi pada hari pertama, hingga akhirnya orang-orang pun tidak berani kembali ke rumah Abu Nawas, dan merekapun melaporkan kejadian ini kepada raja. 

Hal ini semakin membuat raja tambah berang, dititahkannya para prajurit untuk menangkap Abu Nawas ke hadapan pengadilan kerajaan. Sesampainya di rumah Abu Nawas, tanpa melawan, Abu Nawas pun dibawa ke pengadilan istana. Tiba di sana raja pun mulai menyidangkan Abu Nawas.

Raja: “Abu Nawas... Tahukah engkau akan kesalahanmu?”

Abu Nawas: “tidak baginda..” (jawab Abu Nawas tegas).

Raja: “kau telah melukai banyak orang yg sedang buang hajat di rumahmu atas perintahku rajamu. Yang berarti engkau melawan rajamu.”

Abu Nawas: “bukan begitu paduka.. Yang sebenarnya hamba malah mempertegas perintah paduka, bukannya melanggar.” (pembelaan diri)

Raja: “apa maksudmu...??”

Abu Nawas: “titah tuanku paduka kan mereka harus buang hajat dirumah hamba, tapi yang mereka lakukan bukan hanya buang hajat melainkan juga kencing... Jadi merekalah yg melanggarnya, bukan hamba...”

raja: “....!!???”

Abu Nawas pun bebas.


Kumpulan Kisah Abu Nawas

Kisah Abu Nawas Melarang Rukuk Dan Sujud Dalam Sholat


Kategori : QuoteAskNewsPerpustakaanNasionalInternasionalFlora & FaunaTehnologiPropertiTravelSportFoodKesehatanPopulerEntertainmentAgamaVidio.

Baca Juga

Komentar

Lebih baru Lebih lama